Deskripsi Program Pembelajaran Daring Al-Qur’an: Tarbiyah Sunnah Learning

Tarbiyah Sunnah Learning mengundang Anda untuk bergabung dalam perjalanan pembelajaran Al Qur’an secara daring melalui Program Bimbingan Daring Al-Qur’an. Program ini dirancang untuk menemani Anda, dari tahap pemula hingga tahfidz, dalam mempelajari dan menghafal Al-Qur’an dengan pendekatan yang penuh kasih dan mendalam. Melalui metode pembelajaran yang disesuaikan dan personal, kami bertujuan untuk memenuhi kebutuhan belajar setiap individu, terlepas dari tingkat kemampuan atau usia.

Jenjang Pembelajaran

Capaian Pembelajaran

Profil Lulusan

Peserta mampu membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai dengan tingkatan 
kelas I’dad.

Capaian Pembelajaran Lulusan

  • Mampu mengenal huruf hijaiah 
  • Mampu mengenal huruf hijaiah dengan harakat fathah 
  • Mampu mengenal huruf hijaiah dengan harakat kasroh 
  • Mampu mengenal huruf hijaah dengan harokat dhommah 
  • Mampu membaca huruf hijaiah bersambung 
  • Mampu mengenal tanwin 
  • Mampu membedakan 2 huruf yang sering tertukar 
  • Mampu mengenal sukun 
  • Mampu mengenal tasydid 
  • Mampu mengenal mad 
  • Mampu mengetahui cara membaca bacaan waqaf 
  • Mampu mengenal alif lam 
  • Mampu memahami huruf mad yang bertemu dengan Hamzah washal 
  • Mampu mengenal bacaan lafadz Jalallah 
  • Mampu mengenal bacaan mad dan tasydid 
  • Mampu mengetahui bacaan huruf yang tidak berharokat di awal surat 
  • Latihan membaca surat-surat pendek 

Standar Kompentensi Lulusan

Setelah mengikuti kelas I’dad, peserta memiliki pengetahuan, sikap, dan bekal untuk 
belajar Al-Qur’an ke tahap selanjutnya. 

Profil Lulusan

Peserta mampu membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai dengan tingkatan 
kelas Tamhidi.

Capaian Pembelajaran Lulusan

  • Mampu memahami makhorijul huruf 
  • Mampu memahami sifatul huruf 
  • Mampu memahami hukum nun sukun dan tanwin 
  • Mampu memahami hukum mim sukun 
  • Mampu memahami hukum Idghom 
  • Mampu memahami hukum Mad 
  • Mampu memahami hukum Ra 
  • Mampu memahami Waqaf dan Ibtida 
  • Mampu mengenal nabr 
  • Mampu mengenal ayat-ayat ghoribah 
  • Mampu mengenal nun ‘iwadh atau nun washal 
  • Mampu mengenal kaidah membaca mad jaiz dari jalur thayyibatun nasyr 
  • Mampu mengenal kaidah seputar bacaan mad 

Standar Kompetensi Lulusan

Setelah mengikuti kelas Tamhidi peserta memiliki pengetahuan, sikap, dan bekal 
untuk belajar Al-Qur’an ke tahap selanjutnya.

Profil Lulusan

Peserta mampu membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai kaidah 
berdasarkan target tingkatan takmili.

Capaian Pembelajaran Lulusan

  • Memahami dan dapat mengaplikasikan ahkam dan kaidah tajwid pada juz 30 
  • Memahami dan dapat mengaplikasikan ahkam dan kaidah tajwid pada juz 29 
  • Dapat mentasmi-kan bacaan Al-Quran 30 Juz di hadapan guru secara langsung 
  • Dapat menghafalkan Al-Quran 30 Juz secara mutqin 

Standar Kompetensi Lulusan

Setelah mengikuti kelas Takmili, peserta memiliki pengetahuan, sikap dan 
keterampilan dalam membaca Al Qur’an dengan baik dan benar sesuai kaidah. 

Pola Pembelajaran Berbasis Personalisasi

Kami memahami bahwa setiap peserta memiliki kebutuhan dan kecepatan belajar yang berbeda. Oleh karena itu, program kami menggunakan pola pembelajaran berbasis personalisasi, di mana:

  • Peserta akan menerima materi pembelajaran yang disesuaikan dengan tingkat kemampuan dan kebutuhan belajar individu.
  • Pendampingan secara personal oleh pengajar yang berpengalaman dan berdedikasi.
  • Fleksibilitas waktu belajar yang memungkinkan peserta untuk belajar sesuai dengan jadwal pribadi mereka.

Mari bergabung dengan kami di Tarbiyah Sunnah Learning untuk memulai atau melanjutkan perjalanan mempelajari Al-Qur’an. 

Aktivitas Pembelajaran